• delivery-truck

    Free Delivery

  • coupon

    Free Voucher

  • circular-arrow

    30 Days Free Returns

  • Home_icon

    10 Days Money Back Guarantee

Promise_Mobile

Tetap Tampil Cantik di Bulan Puasa

Tidak terasa kita telah memasuki bulan Ramadhan lagi, ladies. Ramadhan adalah waktu untuk berdoa, berpuasa, dan mempersiapkan diri untuk menyambut hari yang fitri. Seringkali dalam menjalankan puasa, tubuh mengalami perubahan untuk menyesuaikan dengan siklus baru kalian. Tidak heran apabila bibir terkadang menjadi pecah-pecah karena kekurangan cairan, kulit pun dapat menjadi kering, muncul lingkaran hitam di bawah mata, dan berbagai perubahan lain pada kulit yang dapat membuat penampilan kita menjadi kurang segar. Namun, hal-hal di bawah ini dapat dilakukan untuk menghindari hal-hal tersebut dan membantu untuk tetap tampil cantik selama bulan puasa ini.

 

1. Konsumsi Makanan yang Sehat

Kontrol asupan gizimu selama berpuasa dengan selektif memilih makanan dan minuman yang dikonsumsi. Konsumsilah makanan yang lambat dicerna pada saat sahur, seperti protein dari daging, ikan, dan telur, berbagai sayuran berserat tinggi, karbohidrat kompleks, maupun biji-bijian. Makanan ini dapat membuat kalian merasa kenyang lebih lama dan membantu memenuhi kandungan gizi dan vitamin kalian. Selain itu jangan lupa juga untuk meminum minimal 8 gelas air putih dalam sehari untuk menghindari dehidrasi ya.

2. Merawat Kulit

Kulit akan menjadi semakin mudah kering ketika sedang berpuasa. Gunakan pelembap untuk membantu melembapkan kulitmu setiap hari. Lalu, siapkan pula lip balm untuk menjadi solusi bibir pecah-pecahmu. Selain itu, ingatlah juga untuk selalu mengenakan tabir surya agar kulitmu terlindungi setiap saat.

3. Memilih Pakaian

Selama bulan puasa, kenakanlah pakaian dengan warna-warna yang cerah agar penampilanmu juga menjadi segar. Selain itu, kenakanlah pakaian yang nyaman dipakai agar tidak mempersulit gerakanmu dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

4. Istirahat yang Cukup

Waktu istirahat kalian akan berkurang selama bulan puasa, karena harus bangun pagi untuk menyiapkan sahur. Usahakan untuk tidak tidur terlalu malam agar kalian dapat memperoleh istirahat yang cukup, karena kurang tidur dapat membuat wajah tampak lelah dan menimbulkan kantung mata. Jadi sediakanlah waktu istirahat yang cukup setiap harinya untuk dapat tampil lebih prima.

5. Tersenyum

Seorang wanita akan terlihat semakin cantik, apabila ia tersenyum. Senyuman juga dapat memberikan aura positif kepada diri sendiri dan orang lain yang ada di sekitar kalian. Tetap tersenyum selama menjalani ibadah puasa tahun ini dan terus berikan semangat pada semua orang yang juga sedang menjalankan puasa ya, ladies.

Yakin nggak mau

belanja dulu ?

ADA POTONGAN LANGSUNG

Rp 100.000

Cukup masukin voucher code

ini sebelum checkout:

MPDNOV100K

BUAT KAMU!

Thank

You!

USE COUPON CODE 

WELCOME20

Follow us on Facebook